JAKARTA | JacindoNews – ExxonMobil terus berinovasi dalam usaha nya. Selain bertujuan memperoleh profit, juga membantu program pemerintah Indonesia, salah satu nya adalah CSR atau Program Pengembangan Masyarakat.
ExxonMobil memberikan pelatihan Motivasi berupa pelatihan merajut kepada kaum wanita, yang diutamakan di wilayah pedesaan dan kota kecil. ExxonMobil menyebutkan program pelatihan tersebut adalah PRIMA, Perempuan Indonesia Merajut.
Program PRIMA yang diadakan oleh ExxonMobil mobil diperkenalkan dalam acara presentasi di booth ExxonMobil dalam acara hari kedua, Kamis (22/09/2022), dalam acara Pameran dan Konvensi IPA ke-46 dengan tema “Addressing the Dual Challenge: Meeting Indonesia’s Energy Needs While Mitigating Risks of Climate Change”.
Dalam paparannya, ExxonMobil memperkenalkan para pelaku program PRIMA, salah satunya Siti Wedok Lestari yang berasal dari Desa Karangtinoto, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban.
“Program Prima ini sudah berjalan selama setahun sejak 2021. Untuk desa kami, program Prima sudah memproduksi beberapa produk rajutan baik tas, perlengkapan wanita, sepatu dan lainnya. Saya berharap program Prima ini bisa menjadi program untuk mengembangkan potensi rakyat, terutama rakyat pedesaan yang akhirnya dapat meningkatkan perekonomian desa, ” ujarnya.
Selain di Tuban, program Prima juga sudah diadakan di kota Bojonegoro sejak 2018 dan kedepannya pengembangan program Motivasi untuk masyarakat pedesaan akan terus diadakan dan disponsori oleh ExxonMobil sebagai perusahaan pengelolaan energi karbon dan minyak. (JN).