JAKARTA | Jacindonews – Persaudaraan Wanita Tionghoa Indonesia (PERWANTI), Masyarakat Bersama (MABES) TNI POLRI dan Ikatan Cendikiawan Tionghoa Indonesia (ICTI) menggelar kegiatan donor darah yang bertempat di Kantor Seketariat PERWANTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Sabtu(18/03/2023).
Kegiatan donor darah ini mengambil tema ;”Sebarkan kebaikan dengan donor darah, setetes darah kita sangat berarti bagi sesama”.
Kegiatan ini di oleh Para pengurus PERWANTI, Pengurus MABES TNI Polri, Pengurus PMI DKI Jakarta, Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Kota Adm Jakarta Barat RM Amien Haji ,Wakil Camat Kebon Jeruk Suci Handayani ,Bhabinkamtibmas Kebon Jeruk Aiptu Yayan Mulyana, Pengurus Yayasan MABES TNI Polri dan Pengacara Kantor Hukum MAHANAIM Law & Investigation
Dr. Andry Christian, S.H., S.Kom, M.Th, C.Md, C.L.A, Para Ojek Online (Ojol) Wilayah Jakarta Barat, POL PP dan Warga sekitar Kebon Jeruk.
Surijaty Aminan selaku Ketua Umum PERWANTI mengatakan ;” Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga sekitar Kebon Jeruk , para ojol dan masih banyak lagi yang sudah mendukung kegiatan donor darah ini”,ujar Surijaty pada saat ditemui awak media di tengah kegiatan Donor Darah.
“Walaupun untuk pertama kali dari PERWANTI mengadakan donor darah di kantor sekretariat kami dan semoga ini bisa menjadi kegiatan yang berkelanjutan untuk kedepannya, ” ungkap Surijaty.
Karena sekecil apapun kebaikan kita bisa menjadi manfaat untuk orang lain dan saya tetap pada selogan PERWANTI yakni;”Kita bisa karena biasa, Bersama kita pasti bisa.”
“Yang penting adalah kebersamaan karena kebersamaan merupakan kunci kehidupan kita dan perlu di ingat berbuat baik tidak harus berbentuk uang tetapi dengan kita berdonor darah itu merupakan perbuatan baik kita yang luar biasa,” kata Surijaty.
“Saya mengapresiasi atas terselenggaranya donor darah di seketariat kantor PERWANTI dari Ibu Surijaty Aminan pada hari ini yang sangat luar biasa dan semoga ini bisa menjadi berkat dan sarana untuk menolong banyak orang,” ujar Andry Christian.
“Kita tahu darah banyak di butuhkan oleh setiap orang yang membutuhkannya dan yang sudah dilakukan oleh Ibu Surijaty membukti yang terbaik adalah kehidupan untuk membantu orang-orang yang membutuhkan,” kata Andry.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada semua jajaran pemerintahan dan kepolisian yang hadir pada hari ini mendukung kegiatan donor darah ini sehingga bisa berjalan dengan baik,” ungkap Andry.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada semua tim donor darah dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat yang terdepan dan semoga masyarakat kedepannya semakin sehat”, ujar Suci Handayani.
“Saya berharap kegiatan donor darah ini bisa semakin meningkat lagi nantinya untuk menyambut bulan suci Ramadhan 1444 H dan kami dari Kecamatan Kebon Jeruk bersama PMI akan menjadi yang terdepan untuk selalu support kegiataan ini,” kata Suci.
“Kami atas nama pemerintah kota Jakarta Barat bersama PMI dan Kecamatan Kebon Jeruk mengapresiasi kegiatan ini karena merupakan salah satu kegiatan bentuk nyata kita untuk membantu PMI dalam menenuhi stok kebutuhan darah karena PMI dalam satu hari membutuhkan 200 kantong darah”, ujar Amien Haji.
“Sebentar lagi kita akan menghadapi bulan Ramadhan dan sangat susah kita untuk mencari stok darah, tetapi perlu kita ketahui untuk berdonor darah itu tidak membatalkan puasa,” kata Amien.
“Semoga nantinya untuk kedepannya kami dari Walikota Jakarta Barat dan Kecamatan Kebon Jeruk bisa saling bersinergi dengan PERWANTI untuk kegiatan donor darah atau kegiatan lainnya yang bermanfaat untuk banyak orang,” tutur Amien. (RF).