JAKARTA | Jacinndonews – Senin (08/05/2023). Mendekati penutupan pendaftaran Bakal Caleg atau Bacaleg 14 Mei 2024, kesiapan para bacaleg di tiap-tiap partai peserta Pemilu 2024 sudah mulai rampung untuk melengkapi berkas-berkas dari tiap-tiap bacaleg.
Begitu juga bacaleg partai Hanura untuk wilayah DKI Jakarta, sudah mencapai tahapan melengkapi dan merampungkan data-data pribadi mereka masing-masing. Para bacaleg sudah melengkapi data-data seperti mengisi formulir, foto, surat ijasah, surat keterangan lainnya.
Ketua DPD Hanura DKI Jakarta, Djafar Badjeber dalam rapat koordinasi dan tatap muka dengan tim TSP Hanura DKI Jakarta dan para bacaleg mengemukakan bahwa optimis para bacaleg segera melengkapi persyaratan dalam mendaftar sebagai bacaleg dari partai Hanura di provinsi DKI Jakarta, Senin (08/05/2023) di kantor DPD P
“Saya melihat antusiasme dan semangat dari para bacaleg dalam mencalonkan diri mereka nanti dalam Pemilu 2024. Saya berharap semangat para bacaleg juga bisa mendulang suara pemilih di pemilu 2024 sehingga partai Hanura khususnya DKI Jakarta bisa meraih kemenangan dan kursi di tingkat DPRD Provinsi DKI Jakarta, ” ujar Ketua DPD Partai Hanura DKI Jakarta yang juga bacaleg DPR RI Dapil Jakarta Barat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu. (**).