JAKARTA | Jacindonews – Pada hari Kamis (21/09/2023), dimulai pukul 08.30 wib, bertempat di kampus Sekolah Tinggi Teologi Injili Philadelphia, jalan Kampung Cina, Bonang, Tangerang Banten, diadakan acara sunatan massal bagi anak-anak yang tinggal di sekitar wilayah kampus. Daerah Kampus juga bersebelahan dengan Sekolah SMP dan SMAK Anugerah. Acara diprakarsai oleh Yayasan Kasih Anugerah.

Dalam acara tersebut, warga sekitar lingkungan kampus dan sekolah mengantarkan anak-anak mereka untuk di sunat gratis. Ada juga beberapa murid dari sekolah Anugerah yang ikut untuk di sunat.

Tim medis yang melakukan proses sunatan adalah dr. Arvin dengan jumlah anak yang disunat total 30 orang anak, dari usia 8-13 tahun.

dr. Arvin sedang melakukan operasi ringan sunat salah satu peserta.

Acara tersebut sebagai bentuk kepedulian dari Yayasan Kasih Anugerah dibawah kepemimpinan Dr. Andri Budiman, M.M., M.Pd. Selain memimpin Yayasan dan Sekolah Anugerah, Andri Budiman juga menjabat sebagai rektor dari STT Injili Philadelphia, Tangerang.

“Yayasan Kasih Anugerah mengadakan sunat massal, dimana yang disunat sebanyak 30 peserta, berasal dari wilayah kampung cina dan bojong nangka. Harapan kita melalui acara seperti ini, bisa bermanfaat bagi warga sekitar dan mereka bisa sama-sama melakukan yang terbaik untuk masyarakat Indonesia, ” harap Andri Budiman.

Suasana kelas komputer di sekolah Anugerah.

Saat dikunjungi oleh media, Andri Budiman juga menerangkan mengenai Sekolah Anugerah untuk tingkat SMP dan SMAK. Dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah, Sekolah Anugerah memberikan pelajaran sesuai dengan kurikulum nasional dan para siswa juga diberikan pendidikan nonformal seperti musik dan komputer. Diharapkan melalui pendidikan yang diselenggarakan oleh Sekolah Anugerah bisa menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas, menjadi teladan dan berguna bagi bangsa dan negara Indonesia kedepannya. (JN).

By Admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *