Emak-Emak PERMINDO dan Para Istri Tentara Laksanakan Senam Pagi di PUSDIKIN Cimahi Jawa Barat, Jum’at 19 November 2021

CIMAHI, Jacindonews – Senam pagi merupakan salah satu kegiatan dalam rangka menjaga, memelihara serta meningkatkan kebugaran tubuh.

Emak-emak PERMINDO melaksanakan senam pagi bersama para istri-istri tentara di PUSDIKIN (Pusat Pendidikan Infantri) di Cimahi Jawa Barat, Jum’at 19 November 2021.

Ketua Umum PERMINDO (Persatuan Emak-Emak Indonesia) Aisyah Tinna Sumarnisa, saat dikonfirmasi Jacindonews menyampaikan bahwa pentingnya olah raga atau senam pagi hari sangat penting demi menjaga kesehatan tubuh.

“Olah raga itu sangat penting. Apa lagi buat emak-emak seperti kami” ungkap Aisyah Tinna, Jum’at (19/11/2021).

“Apalagi akhir-akhir ini saya banyak kesibukan dan kegiatan di organisasi emak-emak yang banyak menguras waktu dan tenaga bahkan pikiran juga” sambung mak Tinna.

Senam pagi yang dipimpin oleh ibu Dahlia Robet di Pendopo PUSDIKIN Cimahi tersebut juga diharapkan menjadi contoh dan awal dimulainya program kesehatan PERMINDO.

“Dengan kegiatan senam pagi ini, saya berharap agar emak-emak Indonesia kgususnya yang tergabung dalam organisasi PERMINDO bisa melakukannya di daerah masing-masing” pinta Mak Tinna.

“Karena senam pagi ini sangat bermanfaat bagi pemeliharaan sekaligus meningkatkan kesehatan bagi kita semua. Dan ini merupakan salah satu program dari 17 departemen yang terus akan kita kembangkan di PERMINDO disamping beberapa program utama yaitu Pemberdayaan Ekonomi, Advokasi dan Pembelaan serta Sosial lainnya” pungkas Mak Aisyah Tinna menjelaskan. (LI)

By Admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *