JAKARTA | Jacindonews – Pagelaran Fashion show ditahun 2023 terus di gelar diberbagai tempat di ibukota Jakarta. Salah satunya adalah pagelaran Indonesia Fashion Parade 2023, yang digelar hari Selasa (04/07/2023), bertempat di Hotel Discovery, Ancol, Jakarta.
Acara berlangsung menampilkan karya design fashion dari para designer lokal yang menggabungkan fashion dengan etnik Nusantara.
Athan Siahaan, sebagai ketua panitia penyelenggara mengatakan, “Berterima kasih semua designer yang sudah turut serta dalam acara ini, para sponsor yang mendukung acara ini. Tema tahun ini mengambil tema mendaur ulang kain sisa pakaian diolah kembali menjadi pakaian. Hal ini mengurangi limbah sampah pakaian di Indonesia, ” ujar Athan.
Athan menambahkan, ” Ada 40 designer, dari designer professionals dan designer muda. Banyak designer muda yang sudah maju dan layak untuk dikatakan designer profesional. Tahun ini merupakan tahun yang ke empat, semoga kemudian hari bisa diadakan lebih bagus lagi, ” pungkas nya.
Suhadi, dari pihak manajemen Hotel Discovery, “Kami berterima kasih hotel kami dipercayakan untuk dunia fashion dan mendukung dunia industri fashion. Kami di pihak manajemen juga selalu mengadakan event-event yang mendukung pariwisata, khususnya di Ancol, ” jelasnya.
Para designer yang ikut serta dalam acara tersebut selain mengangkat design etnik dari tiap asal daerah-daerah di Indonesia, juga menggunakan bahan daur kain bekas atau kain perca dari sisa-sisa yang sudah tidak terpakai.
Dari design-design fashion ini, sudah ada beberapa artis dan celebrities yang suka dan memakai fashion hasil designer dari para designer yang ikut dalam acara Indonesia Fashion Parade 2023.
“Kami juga mendesign ke semua segmen umur dan juga harapan saya, dunia fashion Indonesia akan maju kedepannya, ” harap Athan. (JN).