Dumai, Jacindonews – Dalam rangka pembangunan Zona lntegritas dan pemantapan Rerformasi Birokrasi terhadap Satuan kerja TNI AL agar dapat meraih predikat menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK)/Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), seluruh Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil Lanal Dumai mengikuti kegiatan Sosialisasi Pembangunan Zona lntegritas dan Pelatihan Reformasi Birokrasi TNI AL Bidang Tata Laksana TA 2022, di Gedung Wijaya Kusuma Mako Lanal Dumai, Jalan Yos Soedarso No. 1, Dumai, Kamis (31/03/2022).

Pada kegiatan sosialisasi Reformasi Birokrasi yang diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya tersebut, Komandan Lanal Dumai Kolonel Laut (P) Himawan, MMSMC dalam sambutannya berharap agar seluruh Prajurit Lanal Dumai dapat lebih bertanggung jawab dalam melaksanakan tugas yang diberikan oleh organisasi, dan memiliki visi serta misi yang sama untuk mewujudkan Zona lntegritas dan pemantapan Rerformasi Birokrasi menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK)/Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Paban I Ren Sopsal Kolonel Laut (P) I Komang Teguh Ardana, S.T., M.A.P., selaku Katim rombongan Sosialisasi Rerformasi Birokrasi dalam sambutannya menyampaikan arahan Asops Kasal Laksamana Muda Dadi Hartanto, M.Tr. (Han) diantaranya mengatakan bahwa Reformasi Birokrasi merupakan upaya mendasar terhadap sistem penyelenggaraan pemerintah terutama menyangkut aspek-aspek kelembagaan/organisasi.

Lebih lanjut dikatakan, Lanal Dumai yang ditunjuk sebagai salah satu satker Zona Integritas TNI AL dapat menyiapkan satkernya sehingga semakin memperbesar peluang untuk meraih predikat dari Kemenpan sebagai satker ZI menuju WBK atau WBBM di Tahun 2022.

“Kegiatan sosialisasi ini sambungnya, dilaksanakan berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia serta Perintah Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Yudo Margono, S.E., M.M., tentang Pelaksanaan Reformasi Birokrasi dilingkungan TNI Angkatan Laut,” pungkasnya.

Sosialisasi di Mako Lanal Dumai dilaksanakan selama 2 hari oleh Tim RB dari Mabesal yang dipimpin oleh Paban I Ren Sopsal Kolonel Laut (P) I Komang Teguh Ardana, S.T., M.A.P., Paban VI RB Srenal Kolonel Laut (S) Eko Setijono, S.E., M.Sc., CHRMP., CRMP., CIQnR., Pabandya Renevalap Sopsal Letkol Laut (P) Benedictus Hery Murwanto, S.H., Pabanda Renlap Sopsal Mayor Laut (P) Dainuri Syamsuddin, S.T., dan Anggota Ban I Ren Sopsal Peltu Nav/W Endang Kusniawati.

(Pen Lanal Dumai/LI)

By Admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *